Wednesday, December 7, 2011

Zoroaster (sekitar 628-551 SM)

Zoroaster

Orang iran menyebut Zoroaster sebagai Nabi mereka yang merupakan pendiri Zoroastrianisme sebuah agama yang berlangsung lebih dari 2000 tahun dan tetap punya penganut hingga kini. Dia juga penulis Gathas bagian tertua dari Avesta yang merupakan petunjuk suci pemeluk Zoroaster.

Dalam Iran kuno Zoroaster disebut Zarathustra, dia dilahirkan kira-kira 628 SM di daerah yang kini termasuk Iran Utara. Setelah dewasa dia mengkhotbahkan agama baru yang disusunnya sendiri. Pada tingkat awalnya banyak penentangan tapi tatkala usianya menginjak empat puluh tahun dia berhasil menarik Raja Vishtaspa di Utara Iran sebagai pemeluknya, setelah itu Raja tersebut sebagai sahabat dan pelindungnya. Zoroaster hidup kira-kira sampai 77 tahun. Sehingga kematiannya sekitar 551 SM.

Teologi Zoroaster merupakan campuran menarik anatara monotheisme dan dualisme, menurutnya hanya ada tuhan sejati yang disebutnya Ahura Mazda (dalam sebutan Iran Modern : Ormudz). Ahura Mazda (Tuhan yang bijaksana) menganjurkan kejujuran dan kebenaran. Tapi, penganut Zoroaster juga percaya adanya roh jahat, Angra Mainyu (dalam istilah Persia modern :Ahriman) yang mencerminkan kejahatan dan kepalsuan. Dalam dunia nyata, ini perlambang pertentangan abadi antara kekuatan Ahura Mazda dengan Ahrim Mazda, tiap individu bebas memilih ke mana dia berpihak. Teologi mereka juga termasuk keyakinan penuh adanya hidupsesudah mati.
Cara Mengkramasi Jenazah Zoroaster

Dalam masalah etika, agama Zoroaster menekankan arti pentingnya kejujuran dan kebenaran. Ascetisme, hidup ugal-ugalan, zina di tentang keras. Mereka melakukan berbagai ibadah yang menarik yaitu di antaranya pemujaan terhadap api, api suci senantiasa dibiarkan berkorbar di Kuil Zoroaster, Cara melenyapkan jenazah mereka bukan dikubur atau dibakar tapi diletakkan di atas menara dibiarkan habis dimakan burung pemakan bangkai.

Cara Mengkramasi Jenazah Zoroaster


Daerah tempat Zoroaster hidup berkaitan dengan Kekaisaran Persia di bawah Cyrus Yang Agung dipertengahan abad ke-16 SM.
Ping your blog, website, or RSS feed for Free
Feedage Grade C rated
Preview on Feedage: nail-art-polish-2012 Add to My Yahoo! Add to Google! Add to AOL! Add to MSN
Subscribe in NewsGator Online Add to Netvibes Subscribe in Pakeflakes Subscribe in Bloglines Add to Alesti RSS Reader
Add to Feedage.com Groups Add to Windows Live iPing-it Add to Feedage RSS Alerts Add To Fwicki